Gunung Lembu Purwakarta dan Jalur Pendakiannya

Gunung Lembu Purwakarta dan Jalur Pendakiannya - Gunung Lembu terletak di Kampung Panunggal, Desa Panyindangan, Kecamatan Sukatani, Purwakarta, Jawa Barat. Gunung yang memiliki ketinggian sekitar 780 Mdpl ini dapat dicapai dengan beberapa alternatif. Jika mengambil rute keluar tol Ciganea-Purwakarta, kalian harus berbelok kanan ke arah jalan raya Sindangkasih, selanjutnya hanya mengikuti jalan dan petunjuk yang ada untuk tiba di pos pelaporan di Desa Panyindangan kecamatan Sukatani.

Panorama alam yang sangat indah, menjadikan Gunung Lembu ini sangat istimewa dan wajib untuk dikunjungi. Kalian yang berhasil mencapai puncak terakhir akan dapat melihat keindahan Waduk Jatiluhur dari ketinggian. Tidak hanya itu, karena jika malam hari tiba, kalian juga bisa melihat lampu – lampu karamba yang menyala di atas waduk seperti layaknya citylight. Ketika pagi hari tiba kalian juga bisa melihat sunrise dengan latar belakang pemandangan Waduk Jatiluhur dan Gunung Parang.


Gunung Lembu Purwakarta dan Jalur Pendakiannya


Puncak ke 3 alias puncak tertinggi di Gunung Lembu namun lokasi terbaik untuk menatap waduk Jatiluhur, di lokasi ini terdapat tebing yang menjorok keluar seperti layaknya punuk Sapi, hal itulah yang membuatnya disebut sebagai Batu Lembu (batu sapi). Meskipun berada di tebing yang satu ini cukup menyeramkan, namun bagi para pengunjung yang sudah datang rasanya sia-sia jika tidak mencoba duduk dan menikmatinya. Adrenalinpun dapat sedikit terpacu ketika berada di bibir tebing, namun panorama Waduk Jatiluhur yang mempesona membuatnya seakan terbayar dengan pantas.

Total pendakian dari pos awal menuju Batu Lembu sekitar 2.1 Km, atau 2 jam waktu tempuh. Meski begitu, perjalanan terbilang tidak mudah karena kalian harus melewati hutan bambu dimana terdapat banyak sekali nyamuk, makadari itu dianjurkan untuk menggunakan lotion anti nyamuk sebelum memulai pendakian. Tanjakan menuju puncak pun dapat dibilang cukup sulit, apalagi dalam kondisi hujan tentunya akan menjadi sangat licin. Namun rasa lelah kalian akan segera terbayarkan setelah melihat pemandangan dari  gunung batu Lembu yang letaknya harus turun 10 – 15 menit dari puncak.

Subscribe to receive free email updates: