5 Tempat Wisata Brebes Yang Menarik Untuk Dikunjungi

5 Tempat Wisata Brebes Yang Menarik Untuk Dikunjungi. Apa yang terbersit ketika mendengar Brebes? Bawang dan telur asin? Ya, dua hal ini memang identik sekali dengan Brebes. Namun selain itu, Brebes juga kaya akan tempat wisata. Salah satunya yang terkenal adalah Waduk Malahayu yang terletak di Desa Malahayu dan dibangun pada tahun 1930 oleh Belanda. Selain ditujukan sebagai sarana irigasi lahan pertanian, Waduk Malahayu juga berfungsi sebagai tempat wisata. Di lokasi waduk ini, anda akan merasakan udara sejuk khas pegunungan yang dikelilingi oleh hutan jati.

Ada banyak fasilitas yang disediakan Waduk Malahayu, mulai dari bumi perkemahan, kolam renang, perahu dayung, perahu pesiar, wahana permainan anak, dan panggung terbuka. Selama berada di lokasi waduk, jangan lupa menyantap mujair goreng yang banyak dijual di warung-warung makan di sekitar waduk. Selain Waduk Malahayu, masih banyak tempat wisata Brebes lainnya yang menarik untuk dikunjungi. Berikut ulasannya.



Waduk Penjalin

Waduk Penjalin dibangun oleh pemerintah Kolonial Belanda pada tahun 1930. Kekayaan alam yang terdapat di sekitar Waduk Penjalin dimanfaatkan oleh warga sekitar untuk mencari nafkah, seperti memelihara keramba dan mencari ikan. Pada saat Idul Fitri, biasanya warga sekitar menyewakan perahu untuk berekreasi keliling waduk. Saat ini Waduk Penjalin sering dimanfaatkan oleh wisawatan sebagai tempat bersantai.


Pantai Randusanga

Di sepanjang jalan menuju pantai ini, anda akan mendapati banyak perkebunan bawang merah. Mendekati lokasi Pantai Randusanga, akan ditemui banyak tambak bandeng dan rumput laut. Setibanya di pantai, anda akan disambut oleh panorama pantai yang alami yang memiliki banyak atraksi wisata, seperti waterboom, kolam becak air, panggung gembira anak, dan panggung hiburan. Pantai Randusanga juga disertai sejumlah fasilitas yang cukup memadai, mulai dari wahana permainan anak, camping ground, kafe, rumah makan ikan laut, dan kios oleh-oleh Brebes yang menjual telur asin dan bawang merah. Garis pantai yang cukup panjang menjadikan Pantai Randusanga sangat cocok untuk berwisata sepeda.


Pemandian Air Panas

Banyak orang yang menyukai wisata pemandian, terutama para orangtua yang meyakini bahwa air panas pemandian mampu menyembuhkan berbagai penyakit. Brebes sendiri memiliki dua lokasi pemandian air panas. Pertama yaitu Pemandian Cipanas yang terletak di selatan Brebes. Kedua yaitu Pemandian Tirta Husada yang terletak di Kedunggoleng. Bagi anda yang ingin menyegarkan diri, sangat disarankan untuk datang ke dua pemandian ini.


Agrowisata Kaligua

Kawasan agrowisata ini terletak di dataran tinggi di Desa Pandansari, Kecamatan Paguyangan. Adapun Agrowisata Kaligua dikelola oleh PTPN IX Jawa Tengah. Hasil olahan perkebunan teh Kaligua sendiri berupa produk teh hitam bermerk “Kaligua” baik dalam bentuk teh celup maupun serbuk. Di agrowisata ini, anda dapat menikmati kehangatan teh hitam Kaligua dan membawanya sebagai oleh-oleh. Bagi anda yang tertarik berkunjung ke Agrowisata Kaligua, anda dapat mengambil paket wisata yang tersedia. Beberapa paket wisata yang disediakan antara lain wisata edukasi, wisata rekreasi keluarga, wisata petualangan, wisata kebun, dan wisata olahraga. Selain kebun teh, anda juga dapat menyaksikan hijaunya perkebunan stroberi, kubis, kentang, dan tanaman hias.


Masjid Agung Brebes


Inilah salah satu bangunan masjid tertua di wilayah pantura yang didirikan pada tahun 1836. Adapun Masjid Agung Brebes didirikan pada masa pemerintahan Bupati Raden Adipati Ariya Singasari Panatayuda I. Selain sebagai tempat shalat, masjid ini juga sering dimanfaatkan sebagai tempat istirahat bagi mereka yang melintasi Jalur Pantura. Ada satu keunikan Masjid Agung Brebes yaitu bagian kubahnya yang berbentuk limas. Sejak dulu sampai sekarang, bangunan kubah ini dijadikan tempat penyimpanan benda pusaka daerah. Meskipun telah mengalami pemugaran sebanyak tiga kali, bangunan Masjid Agung Brebes tetap mempertahankan bangunan lama yang berbentuk joglo disertai kubah limas.

Selain kelima tempat wisata di atas, masih ada Candi Pangkuan dan desa-desa wisata Brebes yang kaya tradisi dan budaya. Selama berada di Brebes, sempatkanlah untuk mencicipi kuliner khas Brebes selain telur asin seperti, sate kambing muda khas Brebes, Rujak Belut, Kupat Blengong, Bandeng Presto, Nasi Lengko, Tape Ketan Daun Jambu, dan Teh Poci Wasgitel. Demikianlah 5 tempat wisata Brebes yang menarik untuk dikunjungi. Selamat berwisata ke Brebes.

Subscribe to receive free email updates: